Bagi Anda yang kerap menggunakan penyimpanan file untuk membackup data dengan ukuran besar pasti sudah tidak asing lagi dengan File ISO.
File ISO atau biasa dikenal dengan ISO Image merupakan salah satu format file pengarsipan (archive files) yang di dalamnya berisi salinan data identik berukuran besar atau dalam jumlah banyak. File ISO juga memiliki kegunaan untuk keperluan burning DVD atau jenis lainnya.
Format file ISO ini sangat terkenal dan banyak digunakan untuk penyimpanan file, dikarenakan beberapa alasan seperti:
- Data yang disimpan menjadi lebih tertata dan rapi.
- Menghindari atau memperkecil kemungkinan corrupt.
- Membantu mendukung berbagai sistem.
- Penggunaannya yang cukup mudah terutama pagi para pemula.
Cara Membuka File ISO di Windows
Jika ingin membuka file ISO di Windows maka dibutuhkan aplikasi pendukung seperti WinRAR, PowerISO, 7-Zip maupun aplikasi lain. Bagi anda yang baru mengenal file ISO, simak artikel berikut untuk mengetahui cara membuka file ISO dengan beberapa aplikasi tersebut.
1. Menggunakan WinRAR
WinRAR merupakan salah satu aplikasi yang banyak digunakan untuk membuka file ISO. Menariknya, WinRAR merupakan program yang cukup murah dan menawarkan trial seumur hidup atau tidak harus berbayar.
WinRAR termasuk aplikasi yang biasa digunakan untuk mengompres atau mengekstrak file hasil kompresan dengan format ZIP, RAR, dan lain sejenisnya. Selain fungsi tersebut, WinRAR dapat mendukung file ISO sehingga memungkinkan untuk membuka dan mengekstrak file ISO dalam waktu bersamaan.
Berikut cara membuka file ISO menggunakan WinRAR:
- Selanjutnya, Anda bisa masuk ke direktori atau tempat file ISO disimpan (
C:\
,D:\
,E:\
dan lain sebagainya). - Hal pertama yang harus dilakukan adalah menginstall aplikasi WinRAR pada PC. Anda bisa mendownload aplikasi ini melalui situs rarlab.com (download versi yang paling baru).
- Klik kanan pada file yang akan dibuka lalu pilih Open With WinRAR, tunggu beberapa saat hingga file terbuka.
File ISO yang anda miliki dapat diatur ulang atau diedit sesuai kebutuhan, salah satunya dengan cara mengekstrak file. Langkah yang bisa anda lakukan untuk melakukan ekstrak file yaitu:
- Pertama, pilih file yang anda inginkan.
- Lalu klik kanan dan pilih Extract Files.
- Atur direktori atau tempat file akan disimpan sesuai kebutuhan.
- Lalu klik OK.
Sedikit catatan, jika muncul peringatan error atau file tidak terdeteksi, maka anda bisa mencoba untuk menginstall ulang aplikasi WinRAR dan jangan lupa aktifkan centang format ISO pada saat proses instalasi dilakukan.
Selain cara di atas anda juga bisa melakukan cara berikut, buka WinRAR > Klik Options > Pilih Settings (atau Ctrl + S) > Lalu masuk ke menu Integrations > Dan terakhir, centang format ISO:
Jika cara di atas telah selesai dilakukan, maka Anda dapat membuka atau mengekstrak ulang file ISO yang diinginkan.
2. Menggunakan PowerISO
PowerISO memang merupakan sebuah aplikasi yang dikhususkan untuk file ISO. Aplikasi ini memiliki fungsi yang beragam seperti membuka, membuat, memperkecil, mengedit atau bakan Mount file ISO.
Berikut cara membuka file ISO menggunakan aplikasi PowerISO:
- Centang pilihan dukungan file ISO saat proses install berlangsung.
- Terlebih dahulu install aplikasi PowerISO pada PC.
- Masuk ke direktori tempat file disimpan.
- Selanjutnya klik kanan file ISO > Pilih Open with > Lalu pilih PowerISO.
- Terakhir akan muncul jendela baru yang berisi data-data file ISO.
Selain menggunakan pilihan Open, Anda juga bisa memilih opsi Extract Here untuk mengekstrak file-file ISO yang diinginkan.
3. Menggunakan 7-Zip
7-Zip imerupakan aplikasi yang kerap digunakan untuk keperluan kompres dan ekstrak file dengan format ZIP. Selain untuk mengekstrak file, anda juga bisa menggunakan aplikasi ini untuk membuka file ISO secara bersamaan. Berikut langkah membuka file menggunakan aplikasi 7-ZIP:
- Install terlebih dahulu aplikasi 7-Zip.
- Pergi ke tepat file ISO anda disimpan.
- Klik kanan > Lalu pilih opsi 7-Zip > Terakhir pilih Extract.
4. Menggunakan WinZip
WinZip merupakan aplikasi file extractor yang berfungsi untuk membuka sekaligus mengompres file. Aplikasi ini dikenal karena kompatibilitasnya dengan Windows versi lama, beberapa diantaranya adalah Windows Vista, 7, 8, dan lain-lain.
Berikut cara membuka file ISO menggunakan aplikasi WinZip:
- Pertama, install terlebih dahulu aplikasi WinZip.
- Selanjutnya, masuk ke direktori file ISO.
- Lalu klik kanan pada file ISO > Pilih WinZip > Lalu klik opsi Open with WinZip.
Jika ingin mengekstrak file ISO, maka Anda dapat klik kanan pada file yang diinginkan lalu pilih Unzip to Here lalu tunggu hingga prosesnya selesai.
Sekian tutorial membuka file ISO menggunakan beberapa aplikasi di atas, sebenarnya masih banyak aplikasi lain yang bisa digunakan untuk membuka dan mengekstrak file ISO dengan langkah yang tak jauh berbeda. Semoga langkah-langkah di atas dapat membantu anda.