Cara Menghilangkan Bekas Jerawat

Memiliki kulit yang lembut dan halus merupakan impian semua orang, terutama wanita. Pada dasarnya, wanita selalu mengutamakan penampilannya sehingga hal kecil saja dapat membuatnya merasa kurang percaya diri, termasuk bekas jerawat yang ada pada wajah. Simak ulasan tentang cara menghilangkan bekas jerawat berikut.

Grooming Sugar Glider

Jerawat biasanya timbul ketika pori-pori kulit tersumbat sehingga menimbulkan kantung nanah yang meradang. Jerawat termasuk penyakit kulit yang penyebabnya berasal dari perubahan hormonal yang merangsang kelenjar minyak di kulit.

Jika jerawat ini tidak ditangani dengan benar, maka akan menimbulkan bekas jerawat yang tentunya akan mengganggu penampilan. Berikut ini adalah cara menghilangkan bekas jerawat yang bisa membantumu kembali merasa percaya diri:

Bengkuang

Buah yang satu ini, selain dapat membuat wajah menjadi lebih cerah ternyata juga termasuk dalam salah satu cara menghilangkan bekas jerawat secara alami. Hal ini dikarenakan bengkuang memiliki kandungan vitamin C yang membuat proses penyembuhan luka bisa lebih cepat.

RajaBackLink.com

Selain itu, vitamin A dan senyawa beta-karoten yang ada pada bengkuang juga berfungsi sebagai antioksidan. Cara menggunakan bengkuang untuk menghilangkan bekas jerawat pada wajah adalah sebagai berikut:

  1. Ambil bengkuang secukupnya dan tumbuk hingga sedikit halus
  2. Tempelkan secara merata pada wajah seperti masker
  3. Biarkan selama 15 menit
  4. Kemudian, bilas wajah hingga bersih dan keringkan menggunakan handuk

Gula Pasir

Gula pasir juga menjadi bahan alami untuk menghilangkan bekas jerawat. Caranya adalah jadikan gula pasir tersebut sebagai scrub wajah yang berguna untuk mengangkat sel-sel kulit mati dan juga noda hitam bekas jerawat. Yang perlu kamu lakukan adalah:

  1. Siapkan gula pasir sebanyak 1sdm dan minyak zaitun 1 sdt
  2. Campurkan keduanya dan aduk hingga membentuk pasta
  3. Oleskan campuran tersebut ke noda bekas jerawat dan pijat secara lembut sekitar 5 menit
  4. Jika sudah, bilas menggunakan air hangat
  5. Kentang

Kentang memiliki kandungan mineral dan vitamin yang mampu memudarkan noda bekas jerawat. Caranya mudah, yaitu:

  1. Potong kentang tipis-tipis secukupnya saja
  2. Tempelkan kentang di atas wajah yang memiliki bekas jerawat
  3. Diamkan 15-30 menit
  4. Jika sudah, bersihkan wajah menggunakan air hangat

Es Batu

Es batu menjadi bahan yang paling mudah untuk didapat. Begini cara menghilangkan bekas jerawat menggunakan es batu:

  1. Ambil es batu dan bungkus dengan kain bersih
  2. Kompreskan ke noda bekas jerawat selama 2-3 menit

Itulah beberapa bahan alami untuk menghilangkan bekas jerawat yang bisa kamu gunakan. Perlu diketahui, tidak semuanya dapat terjadi hanya dengan sekali percobaan saja. Karena yang digunakan adalah bahan alami, kamu perlu menggunakannya secara konsisten beberapa kali untuk dapat hasil yang sempurna dan memuaskan.