Ini Cara Mudah Ganti Background Foto Tanpa Aplikasi 

Cara ubah background foto saat ini telah beragam, Kalian dapat menggunakan aplikasi untuk mengubahnya, hingga tanpa aplikasi pun bisa. Hal ini dapat memudahkan orang-orang dengan kemampuan terbatas dalam menggunakan aplikasi editing foto, seperti Photoshop.

Grooming Sugar Glider

Biasanya beberapa orang mengubah background foto yang mereka miliki untuk beberapa keperluan, ada yang untuk daftar kerja, membuat SIM, KTP, hingga keperluan lainnya. Foto-foto yang mereka miliki terkadang tidak memenuhi syarat yang diperlukan, oleh karena itu mereka harus mengubahnya terlebih dahulu.

Jadi untuk kalian yang awam dengan berbagai aplikasi editing foto tidak perlu khawatir. Sekarang sudah banyak situs online yang menyediakan layanan untuk mengganti background foto secara praktis. Penasaran kan bagaimana caranya dan apa saja situsnya? Yuk simak beberapa penjelasan di bawah ini buat tau lebih lanjut!

1. Menggunakan Remove.bg

Situs online pertama yang dapat kalian gunakan yaitu remove.bg. Situs ini merupakan salah satu laman daring yang telah dikenal oleh banyak orang dan dikunjungi. Bagi beberapa orang yang ingin mengedit foto, seperti menghapus maupun mengganti background foto sekarang bisa dilakukan dengan mudah berkat adanya situs remove.bg. Berikut cara mengubah background foto menggunakan Remove.bg.

RajaBackLink.com
  1. Buka browser atau pramban yang kalian miliki, baik itu di PC atau di HP
  2. Cari dan buka situs remove.bg
  3. Setelah itu klik Select a Photo dan pilih foto yang akan kalian edit
  4. Kemudian unggah foto tersebut serta tunggu sampai prosesnya selesai
  5. Apabila foto telah kalian pilih, situs tersebut secara otomatis akan menghilangkan background yang ada di foto
  6. Lalu, klik Edit untuk mengubah background foto
  7. Pilih background foto yang baru
  8. Selanjutnya kalian bisa klik Download jika sudah selesai mengedit

2. Menggunakan AirMore.com

Situs online kedua yang bisa kalian gunakan yaitu airmore.com. Situs ini memiliki tampilan sederhana yang membuat para penggunanya akan lebih mudah. Airmore.com bisa menjadi pilihan kalian apabila ingin menghapus background tanpa aplikasi. Berikut cara mengubah background foto menggunakan airmore.com.

  1. Buka browser atau pramban yang kalian miliki, baik itu di PC atau di HP
  2. Cari dan buka laman airmore.com
  3. Setelah itu pilih Upload Image
  4. Klik dan pilih Recognized People dan pilih foto yang akan diedit
  5. Apabila telah dipilih, situs akan mendeteksi background mana yang harus di ubah. Selama proses selesai, background foto otomatis hilang
  6. Pilihlah warna yang telah disediakan untuk dapat digunakan menjadi background foto yang baru. Kalian dapat menekan menu Edit pada bagian atas untuk mengubahnya
  7. Selanjutnya pilih menu Change Background
  8. Setelah semuanya selesai, kalian bisa klik Download

3. Menggunakan Photoscissors

Situs yang dapat kalian gunakan untuk mengubah background foto masih sangat beragam, salah satunya yaitu ada situs Photoscissors. Photoscissors ini merupakan salah satu situs online yang berfungsi untuk mengubah background suatu foto. Background yang disediakan pun sangat beragam, kalian hanya tinggal memilih background sesuai selera dan keinginan kalian. Berikut cara mengubah background foto menggunakan Photoscissors.

  1. Buka browser atau pramban yang kalian miliki, baik itu di PC atau di HP
  2. Cari dan buka situs web photoscissors
  3. Kalian bisa langsung mengupload foto ke situs tersebut dengan cara mengklik tombol Upload Image 
  4. Setelah di pilih, tunggu lah beberapa detik hingga foto muncul ke dalam situs tersebut
  5. Background foto secara otomatis akan dihapus oleh situs
  6. Selanjutnya kalian bisa pilih Background untuk mengubah warna background pada foto
  7. Kalian juga bisa memilih, ingin mengubah background foto dengan warna solid atau dengan foto lain
  8. Setelah menetapkan pilihan, klik logo disket untuk mengunduh hasil foto yang telah di edit

4. Menggunakan Fotor.com

Fotor.com adalah salah satu situs online yang bisa kalian gunakan untuk mengubah background foto hingga mengedit foto tersebut sedemikian rupa. Situs online ini memungkinkan kalian untuk memotong foto, mengubah warna foto, dan hal lainnya. Berikut cara mengubah background foto menggunakan Fotor.com.

  1. Buka browser yang kalian miliki lalu akses web fotor.com.
  2. Selanjutnya, klik edit a photo > Computer untuk upload foto dari penyimpanan komputer yang kalian miliki
  3. Apabila telah mengunggah foto tersebut, kalian akan disediakan opsi image cut out
  4. Kemudian kalian bisa klik opsi keep lalu beri warna bagian foto yang tidak ingin diganti background nya
  5. Klik remove untuk menghapus latar belakang
  6. Klik ikon mata yang ada di kanan bagian bawah untuk melihat hasil dari editing tersebut
  7. Setelah semuanya telah selesai, selanjutnya kalian bisa pilih dan klik apply untuk menerapkan perubahan yang telah kalian buat
  8. Langkah terakhir, pilih export untuk menyimpan foto yang sudah di edit