Kalimat Pasif: Definisi, Jenis-Jenis dan Contohnya

Secara garis besar, terdapat 2 macam kalimat yang meliputi kalimat aktif dan kalimat pasif. Sayangnya, masih banyak orang awam yang merasa kebingungan dengan perbedaan keduanya, pun cara pengaplikasian yang tepat.

Grooming Sugar Glider

Umumnya, kalimat pasif berisikan kombinasi bukan kata kerja. Untuk informasi lebih detail, yuk cari tahu soal kalimat pasif lewat ulasan berikut ini!

Pengertian Singkat Kalimat Pasif

Kalimat itu sebenarnya apa? Dan dalam kondisi seperti apa serangkaian kata bisa disebut sebagai kalimat? Berdasarkan apa yang termaktub dalam buku Pembentukan Kata dalam Bahasa Indonesia yang ditulis oleh Kridalaksana pada tahun 1991 lalu, kalimat merupakan sebuah gagasan yang cenderung berdiri sendiri, serta dilengkapi dengan intonasi final dan dibentuk dari beberapa klausa. Lebih lanjut, kalimat menurut KBBI berarti kesatuan ujar yang menjelaskan sebuah konsep pikiran berikut perasaan.

Sementara itu, kalimat pasif merujuk pada jenis kalimat yang menggambarkan bahwa suatu subjek menjadi tujuan dari perbuatan dalam kalimat tersebut. Secara sederhana, kalimat pasif merupakan bentuk kebalikan dari kalimat aktif. Pada penyusunan kalimat pasif, fungsi subjek ialah menjadi 'korban' yang dikenai atas suatu tindakan.

RajaBackLink.com

Karakteristik Umum Kalimat Pasif

Agar bisa mengidentifikasikan apakah suatu kalimat bisa dikategorikan sebagai kalimat pasif atau bukan, terdapat beberapa hal yang bisa diperhatikan dengan baik, diantaranya ialah sebagai berikut.

  1. Predikat dalam kalimat pasif selalu berimbuhan ter-, di-, ke-an, atau ter-an.
  2. Subjek akan berfungsi sebagai pelaku yang dikenai tindakan dalam kalimat tersebut.
  3. Predikatnya dapat berbentuk macam-macam kata ganti orang yang diikuti dengan kata kerja tak berimbuhan.
  4. Umumnya akan ada kata dengan atau oleh di dalam kalimat tersebut.
  5. Objek dari kalimat pasif merupakan subjek yang ada di kalimat aktif.

Macam-Macam Kalimat Pasif Beserta Contohnya

Secara umum, kalimat pasif bisa diklasifikasikan ke dalam 4 jenis yang meliputi transitif, intransitif, kalimat pasif tindakan, serta kalimat pasif keadaan. Berikut merupakan sejumlah contoh kalimat pasif berdasarkan jenisnya yang patut Anda pahami dengan cermat.

1. Kalimat Pasif Transitif

Pada dasarnya, kalimat pasif transitif mempunyai pola dasar O-P-S-K atau O-P-S, disamping itu predikat yang dimiliki kalimat pasif transitif mempunyai objek. Terkait dengan penerapannya dalam sebuah kalimat bisa disimak pada contoh berikut.

  1. Tembok kamar ditempel stiker oleh Mas Yusuf.
  2. Celana kotor itu dicuci oleh Ibu.
  3. Gandum dan jagung dipanen oleh para buruh tani.
  4. Lagu Indonesia Raya dinyanyikan oleh grup paduan suara.

2. Kalimat Pasif Intransitif

Selanjutnya, ada kalimat pasif intransitif yang terdiri atas predikat tanpa objek. Sementara itu, pola dasar kalimat pasif intransitif adalah S-P-K atau S-P. Adapun contoh implementasinya bisa dipahami pada beberapa sampel kalimat berikut.

  1. Keberhasilan bisa dicapai dengan doa dan usaha.
  2. Lisa terlena atas ketampanan wajah Gong Yoo.
  3. Model piala bergilir diperdebatkan saat lomba futsal antar sekolah menengah.
  4. Biji jarak dimanfaatkan sebagai minyak goreng.

3. Kalimat Pasif Tindakan

Jenis kalimat pasif tindakan sejatinya menjelaskan mengenai kondisi dari sumjek kalimat. Biasanya, predikat yang digunakan dalam kalimat ini memiliki imbuhan ter- atau ke-an, contoh lengkapnya adalah sebagai beirkut.

  1. Ibu dihadiahi kalung oleh Ayah saat ulang tahun ke-55.
  2. Permen karet itu tertelan oleh Maria.
  3. Pohon jagung itu ditanam oleh Ayah 3 bulan lalu.
  4. Pegawai pabrik dalam berita itu dibunuh saat berada di kontrakannya.

4. Kalimat Pasif Keadaan

Kalimat pasif keadaan relatif punya predikat dalam bentuk tindakan atau perbuatan. Umumnya predikat dari kalimat ini dijelaskan melalui ter-, di-, ke-, atau bisa juga dengan kata ganti seperti contoh berikut.

  1. Semalam Kakak kehujanan di jalan.
  2. Mereka ketakutan sekali saat gunung itu mulai meletus.
  3. Nara takut pulang kemalaman dari pesta.
  4. Lorain selalu kesiangan bangun.

Itulah kilas ulasan mengenai kalimat pasif berikut jenis dan contoh implementasinya dalam format sempurna sebagaimana ketentuan PEUEBI.

 

Sumber gambar: Unsplash Free Image